Momen lebaran dan Hari Raya Idul Fitri semakin dekat. Masyarakat berbondong-bondong menyiapkan perayaan Hari besar tersebut. Selain persiapan untuk sajian dan pakaian Hari Raya, banyak orang juga mempersiapkan bingkisan lebaran. Bingkisan lebaran dapat berupa parcel ataupun hampers.
Namun, adakalanya harga hampers maupun parcel terbilang cukup menghabiskan budget pengeluaran. Demi memangkas budget, bingkisan sederhana juga dapat dijadikan alternatif pilihan bingkisan lebaran dalam momen spesial.
Jadi, bagi Anda yang ingin memberikan bingkisan lebaran yang lebih sederhana, ada baiknya Anda menyimak 10 ide bingkisan lebaran sederhana namun bermakna dibawah ini. Tim SOUVIA sudah merangkumkan berbagai ide bingkisan lebaran yang sederhana namun cukup bermakna bagi penerima bingkisan.
Yuk, kita simak lebih lanjut!
1. Handmade cookies
Salah satu ide bingkisan lebaran yang sederhana adalah kue bikinan sendiri atau istilahnya handmade cookies. Berbagai jenis kue atau cookies yang dibuat sendiri akan lebih terasa kehangatannya. Handmade cookies sebagai bingkisan lebaran dapat diberikan menjelang momen Hari Raya maupun selama Bulan Ramadan. Dengan sedikit sentuhan kemasan yang manis, handmade cookies akan terlihat lebih cantik dan diterima sebagai bingkisan sederhana yang penuh makna!
2. Kiriman ketupat dan opor ayam
Siapa sih yang tak suka mendapat kiriman ketupat dan opor di malam takbiran? Apalagi jika kita kirimkan kepada mereka yang tidak memasak ketupat ataupun opor untuk Hari Raya. Tentunya, kiriman ini akan sangat menyenangkan bagi mereka. Kiriman masakan lebaran paling cocok diberikan tepat satu hari menjelang Hari Raya. Masakan apapun akan terlihat spesial dan bermakna apabila dimasak dalam momen yang juga spesial. Ide bingkisan lebaran masakan Hari Raya dapat juga kamu siapkan sebagai kiriman spesial bagi orang-orang tersayang.
3. Bahan masakan atau bumbu siap pakai
Ide bingkisan sederhana lainnya yang direkomendasikan adalah barang-barang atau bahan-bahan yang dipakai sehari-hari. Berbagai jenis bumbu masakan maupun bumbu siap pakai juga dapat Anda jadikan bingkisan kecil bermakna di Hari Raya. Bahan masakan atau bumbu tersebut dapat Anda racik sendiri ataupun sudah Anda beli jadi. Cinta kasih melalui bumbu rempah dan masakan akan tersalurkan melalui bingkisan lebaran yang sederhana ini.
4. Teh khas lokal ataupun Jajanan Pasar
Salah satu bingkisan lebaran unik namun juga bermakna adalah dengan memberikan teh khas lokal daerah yang memiliki rasa yang khas dan penuh kesan. Untuk bingkisan teh lokal, ada baiknya dibarengi juga dengan makan lainnya seperti jajanan pasar nan unik. Anda dapat memilih sendiri jenis jajanan pasar dan teh merek lokal mana yang akan Anda jadikan bingkisan bagi mereka yang spesial.
5. Bros/Scarf
Bros atau scarf adalah aksesoris kecil penunjang perlengkapan pakaian sehari-hari. Bingkisan lebaran berisi bros akan cocok diberikan kepada kaum Wanita. Bros dapat digunakan sebagai aksesoris hijab ataupun pakaian. Sedangkan scarf juga dapat dijadikan akseoris rambut, syal maupun hijab itu sendiri. Bingkisan lebaran berisi bros/scarf memang sederhana, namun tentunya akan tetap berkesan bagi penerima!
6. Jamu Tradisional
Bingkisan sederhana yang bermakna kadangkala berasal dari suatu produk yang memiliki nilai tradisional. Indonesia kaya akan rempah rempah penuh manfaat, ditambah produk penunjang kesehatan saat ini sedang digemari. Jamu tradisional merupakan salah satu alternatif penunjang kesehatan yang sampai saat ini masih digandrungi masyarakat. Anda dapat mengemas paket jamu tradisional menjadi sebuah bingkisan lebaran yang bermakna dan mengisyaratkan pesan untuk tetap selalu jaga kesehatan dimanapun penerima bingkisan berada.
7. Es krim
Siapa yang tak suka es krim? Cemilan penutup makanan dengan rasa manis dan sensasi dingin ini disukai oleh semua kalangan. Mulai dari anak kecil hingga dewasa pasti merasa senang apabila diberikan bingkisan eskrim. Untuk dapat membagikan eskrim sebagai bingkisan momen spesial Anda, ada baiknya Anda perhatikan juga pengirimannya, yakni harus secara langsung karena es krim yang meleleh akan hancur penampilannya dan tidak enak saat diterima oleh penerima.
8. Setok Frozen Food (Makanan Beku)
Perkembangan berbagai jenis makanan beku atau frozen food saat ini semakin variatif. Peningkatan konsumsi terhadap berbagai jenis makanan beku dipengaruhi oleh faktor mudahnya penyajian hingga lamanya masa simpan, sehingga kerap dijadikan makanan setok atau cadangan di rumah.
Di kala Ibu sudah mulai Lelah memasak, makanan beku dapat dijadikan alternatif untuk menyajikan hidangan di rumah. Variasi frozen food saat ini pun cukup beragam. Mulai dari masakan yang dibekukan, hingga berbagai jenis cemilan seperti siomay, dimsum, pempek, dan sebagainya, banyak dari jenis makanan dapat dijadikan setok makanan beku.
Bingung memberikan bingkisan lebaran apa terhadap rekan Anda? Bingkisan setok frozen food untuk di rumah dapat dijadikan alternatif pilihan yang sederhana. Selain dapat dikonsumsi, setok makanan ini juga bermakna “perhatian kecil” untuk penerima 😊
9. Kopi/biji kopi lokal
Biji kopi lokal kerap dijadikan buah tangan oleh pelancong di Nusantara. Banyak penikmat kopi yang gemar mengoleksi berbagai jenis kopi dari berbagai belahan dunia, terutama kopi-kopi lokal dari Nusantara. Aroma yang khas dan juga rasa yang authentic, terkadang tidak dapat digantikan oleh apapun. Jika kerabat Anda penggemar kopi, ide bingkisan berisi kopi yang sederhana ini akan terasa bermakna bagi mereka.
Jika Anda ingin memberikan bingkisan kopi lokal Nusantara, Tim SOUVIA rekomendasikan Hampers Nusantara dari SOUVIA-ADONARA, yang salah satu isi paketnya adalah berbagai jenis varian kopi lokal khas Nusantara, yang dikombinasikan dengan produk kolaborasi SOUVIA & BUMI ADONARA. Cek selengkapnya mengenai Hampers ini disini ya!
10. Old biscuit (Khong Guan)
Di momen menjelang lebaran ini, biskuit dan kue kering selalu laris diserbu konsumen. Mereka membeli untuk konsumsi pribadi, maupun untuk dikemas menjadi sebuah parcel bersama produk isian parcel lainnya.
Salah satu biskuit legendaris keluarga adalah biskuit khong guan. Nilai historis biskuit legendaris Khong Guan, tidak pernah lekang oleh waktu. Khong guan dapat dinikmati seluruh keluarga. Dengan penampilan kemasan kaleng dan gambarnya yang selalu lekat di mata konsumen, Khong Guan memiliki tempat tersendiri di hati penikmatnya.
Bingkisan sederhana berisi biskuit khong guan juga dapat dijadikan alternatif untuk menikmati momen Bahagia seperti Hari Raya Lebaran bersama keluarga. Khong guan dapat dikombinasikan dengan berbagai jenis kue kering lainnya, ataupun sebagai satuan tersendiri. Kebahagiaan dan kenangan adalah kesan yang didapatkan dalam sebuah bingkisan sederhana berisi biskuit khong guan.
Jika Anda bingung memilih parcel ataupun hampers untuk rekan bisnis Anda, Anda dapat menghubungi Tim SOUVIA, #YourTrustedSouvenir dan melihat lihat produk mana yang kira kira cocok untuk rekan bisnis Anda. Cek portofolio kami di link ini.
SOUVIA Group (paketseminar.com, souvia.co.id, dan tasgoodiebag.com) menyediakan jasa pembuatan souvenir dan merchandise untuk seminar seperti paket seminar, paket seminar kit, paket seminar ekslusif, paket seminar kit ekslusif, paket sponsorship seminar, souvenir perusahaan, souvenir instansi, dan berbagai keperluan seminar lainnya. SOUVIA Group menjual berbagai pilihan souvenir yang dapat menunjang keberlangsungan acara Anda.
Temukan produk souvenir maupun corporate gift untuk perusahaan Anda, sesuai kebutuhan dengan kualitas terbaik dan pengerjaan tepat waktu di SOUVIA, #YourTrustedSouvenir.